Workshop Gerakan Orang Tua Sahabat (Go Sahabat) Remaja di Kelurahan Mantrijeron
Kelurahan Mantrijeron, Yogya - Kamis (24/6/2021), Kegiatan Workshop Gerakan Orang Tua Sahabat (Go Sahabat) Remaja yang diadakan di Kelurahan Mantrijeron bertujuan dalam rangka memberikan perlakuan yang tepat kepada kaum remaja sehingga mampu menjalani tahapan perkembangan menuju kematangan dengan menyenangkan untuk beradaptasi dan mengubah mindset, serius untuk belajar mandiri, belajar menerima konsekuensi suatu pilihan, sampai menemukan jati dirinya.
Workshop ini disampaikan oleh narasumber dari International Nature Loving Association (INLA) yang berkompeten dalam menangani permasalahan kehidupan remaja yaitu Bpk Hedro Basuki, SKM. M.Epid dan Ibu Indriyani Oktaviani.
Acara ini dihadiri oleh peserta dari anak-anak remaja di Kelurahan Mantrijeron dan berlangsung selama 1 hari.